Maldonado Akhiri Penantian Panjang Williams


VIVAnews- Pembalap WilliamsF1, Pastor Maldonado tampil menyengat di GP Spanyol, Minggu malam WIB. Driver Venezuela itu menyihir publik Spanyol setelah keluar sebagai pemenang.

Maldonado keluar sebagai yang tercepat dalam balapan yang berlangsung dalam 66 lap. Ia menorehakn waktu 1 jam 39 menit 9,145 detik. Rapor impressif juga didapatkan Fernando Alonso yang menyetuh garis finis di urutan dua.

The Spaniard mencetak waktu 1 jam 39 menit 12, 195 detik. Hasil yang didapatkan Alonso ini seakan mulai menghapus hasil kurang memuaskan yang menjangkiti tim dalam lima seri awal ini. Di belakang Alonso, bertengger driver veteran, Kimi Raikkonen yang mengakhiri balapan di posisi tiga.

Kemenangan yang didapat Maldonado di sirkuit Catalunya sekaligus mengakhiri paceklik kemenangan tim Tradisional Inggris tersebut. Tim yang dipelopori Sir Frank Williams itu terakhir kali merebut podium pertama pada balapan di GP Brasil pada 2004 silam saat Juan Pablo Montoya finis di posisi terdepan.

Sinyal kemenangan WilliamsF1 tampil terdepan di GP Spanyol sebenarnya telah terlihat dalam sesi latihan bebas. Klimaksnya, saat Maldonando mengawali balapan di pole-position setelah Lewis Hamilton terkena penalti lantaran mobilnya kehabisan bahan bakar saat sesi Kualifikasi.

Hasil balapan GP Spanyol
1. Pastor Maldonado Venezuela Williams-Renault 1hr 39m 09.145s
2. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari +0m 03.1s
3. Kimi Raikkonen Finland Lotus-Renault +0m 03.8s
4. Romain Grosjean France Lotus-Renault +0m 14.7s
5. Kamui Kobayashi Japan Sauber-Ferrari +1m 14.6s
6. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault +1m 17.5s
7. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes +1m 27.9s
8. Lewis Hamilton Britain McLaren-Mercedes +1m 28.1s
9. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes +1m 35.2s
10. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes +1 lap

11. Mark Webber Australia Red Bull-Renault +1 lap
12. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Ferrari +1 lap
13. Daniel Ricciardo Australia Toro Rosso-Ferrari +1 lap
14. Paul di Resta Britain Force India-Mercedes +1 lap
15. Felipe Massa Brazil Ferrari-Ferrari +1 lap
16. Heikki Kovalainen Finland Caterham-Renault +1 lap
17. Vitaly Petrov Russia Caterham-Renault +1 lap
18. Timo Glock Germany Marussia -Cosworth +2 laps
19. Pedro de la Rosa Spain HRT-Cosworth +3 laps

Gagal finish
Sergio Perez Mexico Sauber-Ferrari 39 laps 
Charles Pic France Marussia -Cosworth 35 laps 
Narain Karthikeyan India HRT-Cosworth 22 laps 
Bruno Senna Brazil Williams-Renault 12 laps 
Michael Schumacher Germany Mercedes-Mercedes 12 laps

0 Comments and Thoughs for "Maldonado Akhiri Penantian Panjang Williams"