VIVAnews - Jawara reguler wilayah timur, Chicago Bulls, memperpanjang nafas pada babak pertama playoff NBA usai mengalahkan Philadelphia 76ers, 77-69, Selasa 8 Mei 2012 atau Rabu pagi WIB, dan memaksa pertarungan memasuki game ke-6.
Bermain tanpa Derrick Rose dan Joakim Noah, tim asuhan Tom Thibodeau beruntung masih memiliki Carlos Boozer dan Loul Deng pada laga krusial tersebut. Keduanya total membukukan 43 poin dan menunjukan pertahanan luar biasa ketat sepanjang laga untuk membuat kedudukan 3-2 dari sistem best-of-seven.
Deng menciptakan 24 poin, ditambah Boozer dengan 19 poin serta 13 rebounds. Pencapaian itu menghindarkan Bulls mengakhiri musim lebih cepat. Game enam akan tetap digelar di United Center, Chicago.
Di lain tempat, Indiana Pacers berhasil memenangkan laga playoff pertamanya sejak 2005 setelah menundukan Orlando Magic 105-87 di Bankers Life Fieldhouse, Indianapolis.
Dua point guard Pacers menjadi pahlawan dalam laga tersebut. Darren Collison dan George Hill menyumbang 34 poin dari keseluruhan poin Pacers, ditambah 25 poin milik Danny Granger membuat Magic harus gigit jari.
Selain meraih kemenangan pertamanya di playoff sejak mengalahkan Boston Celtics di babak pertama musim 2005, ini juga kali pertama Pacers menutup seri playoff dengan kemenangan di kandang sejak tahun 2000.
Pada babak semifinal wilayah timur, Pacers akan menunggu pemenang antara Miami Heat dan New York Knicks. Saat ini Heat sudah unggul 3-1 dan bisa menutup seri tersebut pada game 5 hari Rabu, 9 Mei 2012 atau Kamis pagi WIB.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Comments and Thoughs for "Atasi 76ers, Bulls Perpanjang Nafas"